Sunday, December 27, 2020

 

POSITIF CORONA 

(YANG AKU TAKUTKAN AHIRNYA TERJADI)



Innalillahi wainnalillahiraziun

Sahabat menulis salam sayang untuk semuanya. aku tak sanggup untuk memulai menulis  dengan perasaan yang tidak menentu. namun setelah aku mengadu kepada pencipta (Allah) ditengah malam, perasaanku semakin tenang. tetap ikhlas, bersyukur masih diberi umur. perasaanku bahwa Allah sebenarnya sayang sama aku dengan keadaan aku saat ini. 

Sahabat... Sejak sabtu sore 19 Desember 2020 sepulang sekolah, aku langsung mandi karena mau melaksanakan shalat magrib, namun setelah mandi aku merasakan seluruh badan merinding, kedinginan, gemetar  namun aku langsung shalat magrib dulu takut terjadi hal yang tidak diinginkan terjadi padaku. memang benar badanku demam, flu dan badanku lemes.

Aku pikir aku hanya demam biasa, dan aku minum amoxilin, paracetamol, Nutrimax C+Plus dan diselingi minum air jame merah dan susu beruang. biasanya langsung sembuh. namun aku masih merasakan demam. keadaan ku ini aku ceritakan kepada suamiku dan sahabat aku. mereka dengan antuias memotivasi aku agar tetap tenang dan teruskan minum obat-obat diatas,  namun ada yang menyarankan untuk meminum tetesan minyak kayu putih dengan air hangat.  jadi hari-hari aku lalui dengan meminum  obat diatas secara teratur. Dua hari aku merasakan demam dan flu setelah itu aku hanya merasakan sedikit meriang. aku masih malaksanakan aktifitas diluar.

Sudah 8 hari merasakan demam tak kunjung sembuh, mau ke rumah sakit aku sangat takut, takut periksa pake rapit antigen. namun pagi sabtu kemaren mau tidak mau aku harus melakukan tes rapit antigen karena itu merupakan syarat mutlak untuk bisa naik pesawat. untuk mengikuti acara pergelaran Peluncuran Pantun Mutiar Budaya Indonesia di Batam. karena aku adalah salah satu peserta finalis dan anggota pantun kolosal yang akan tampil di acara puncak tersebut.

Tata cara tes rapit antigen dengan mendaftar di tempat test dan petugas akan mengambil sampel test melalui hidung, setelah itu menunggu sampai 30 menit untuk keluar hasil. dalam penungguan ini hati ini gundah dan rasa takut mulai menghantui diriku. ternyata yang saya takutkan terjadi bahwa aku diponis positif covid 19. langsung air mata ini tak dapat terbendung lagi,  petugas merekom untuk ke puskesmas tempat tinggal dan aku disuruh untuk mengisolasi mandiri dirumah.  namun aku takut karena aku sekarang hanya berdua sama anak dirumah.

Setelah aku kabarin suamiku yang masih di Jakarta, maka beliau menyuruh aku menunggu beliau balik ke Aceh, biar ada yang mengurus kalau ada apa-apa nantinya. keadaan akupun masih dalam tingkat aman tidak sesak, tidak batuk dan penciumanku juga masih terasa. mungkin karena imun aku yang kuat.  insya Allah besok rencana ke Dokter bersama suami semoga tidak ada halangan lagi untuk pemeriksaan lebih lanjut. sahabat mohon doanya untuk kesembuhanku.... aamin.

Terakhir pesan aku sama sahabat semua, bahwa covid itu memang ada dan tidak perlu terlalu takut, namun tetap rajin ibadah, tetap bersyukur, bijak berpikir dan patuhilah prokes dari pemerintah, untuk melindungi diri sendiri dan orang lain dengan 3 M; memakai masker,  mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumuman. hal ini untuk memutus rantai penularan virus corona. kalau sudah tertular maka berobat dan isolasi mandiri. hanya itu yang aku lakukan semoga aku cepat sembuh...

Aku mulai mecari-cari berita tentang program 3 M, terus aku dapat berita dari lawan tirto.id kesehatan;, tentang penyebaran virus corona sebagai berikut; diakses 27 Desember 2020 

Berikut panduan memakai masker yang benar:

  • Bila berada diluar rumah pakailah masker.
  • Sebelum memakai masker sebaiknya cuci tangan  pakai sabut dan air mengalir atau dengan membakai sanitazer.
  • Pakailah masker  menutup mulut dan hidup, pastikan tidak ada sela antara wajah dengan masker.
  • Jangan buka tutup masker saat digunakan. 
  • Ganti masker yang basah atau lembab dengan masker baru.
  • Masker medis hanya boleh dipakai satu kali saja
  • Masker kain 3 lapis dapat dipakai berulang kali namun harus dicuci dengan deterjen usai dipakai
  • Saat melepas masker jangan menyentuk bagian depan hanya menyentuk bagian tali saja. cuci tangan setelah melepas masker. karena masker justru dapat meningkatkan penularan. 
Panduan Memcuci tangan
  • Basahi tangan dengan air yang mengalir
  • Sabuni tangan
  • Gosok semua permukaan tangan, termasuk telapak dan tangan pungung, sela-sela jari dan kuku, selamaminimal 20 detik.
  • Bilas tangan sampai bersih dengan aliran udara
  • Keringkan tangan dengan kain bersih atau tisu pengering tangan yang harus dibuang ke tempat sampah segera setelah digunakan.
  • Sering cuci tangan pakai sabun, terutama sebelum makan, usai batuk atau bersin, sebelum siapkan makanan, dan setelah ke kamar mandi.
  • Biasakan mencucci tangan pakai sabun seelah dari luar rumah atau sebelum masuk kesekolah dan tempat lain.
  • Bila sabun dan air mengalir tidak ada, gunakan cairan pembersih tangan berbahan alkohol (minimal 60%)

Panduan Menjaga Jarak
  • selalu menjaga jarak fisik lebih dari 1 meter dengan orang lain
  • tetap berada dirumah sesuai panduan pemerintah, kecuali ada kedekatan kedekatan
  • bekerja belajar dan didalam rumah.
  • Tunda atau batalkan acara pertemuan atau kegiatan keagamaan, dan kegiatan lain yang mengundang orang banyak.
  • kalau mengalami demam, merasa lelah dan batuk kering, lakukan isolasi mandiri.
  • jaga jarak harus lebih ketat jika untuk melindungi orang yang berisiko (orang yang berumur 60 tahun keatas atau memiliki penyakit penyerta seperti sakit jantung, takanan darah tinggi, diabetes, kangker, asma dan paru, serta ibu hamil).
  • berkomunikasi dengan online.


 

21 comments:

  1. Doa kami yang terbaik untuk Ibu dan keluarga. Pesan yang tertulis dalam blog akan kami teruskan agar semakin banyak orang yang paham.

    ReplyDelete
    Replies
    1. terimakasih Pak Susanto telah berkunjung. terimakasih juga doanya dan saya doakan juga bapak sekeluarga selalu diberi kesehatan... aamin...

      Delete
  2. Ya Allah , Bu Nizar semoga lekas sembuh ya..

    ReplyDelete
  3. Terimakasih atas informasinya yang sangat bermanfaat. Semoga lekas sembuh dan bisa beraktivitas seperti sedia kala,...Aamiin yra 🤲.

    ReplyDelete
    Replies
    1. aamin... terimakasih Pak...semoga bapak sekeluarga juga sehat selalu...

      Delete
  4. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  5. Semoga lekas sembuh...tetap semangat yaaa..

    ReplyDelete
    Replies
    1. aamin... terimakasih Pak...semoga bapak sekeluarga juga sehat selalu...semangat....

      Delete
  6. ya aamin... terimakasi Pak... semangat... semangat....

    ReplyDelete
  7. terimakasih Pak Susanto telah berkunjung. terimakasih juga doanya dan saya doakan juga bapak sekeluarga selalu diberi kesehatan... aamin...

    ReplyDelete
  8. Semoga ibu cepat sembuh, tetap semangat melawan virus.

    ReplyDelete
  9. Perbanyak istighfar agar selalu diberikan ketenangan dalam menghadapi ujian dari Allah.

    Semoga lekas sembuh Ibu.

    ReplyDelete
  10. Yaa Alloh bu Nizar..syafakillah..syifaa.an laa yugoodiruu sakooma

    ReplyDelete

  SMA Negeri 1 Ingin Jaya meraih special Award pada even Internasional  di Bangkok Boeh Giri Body  Scrub, nama sebuah lulur produk inovatif ...